Kamis, 16 April 2020

PENGERTIAN

Pada saat ini kita tidak bisa lagi terpisahkan dengan teknologi, terutama komputer. Komputer merupakan suatu mesin hitung elektronik yang dapat secara cepat menerima informasi masukan digital dan mengolah informasi sesuai instruksi yang tersimpan/diberikan ke dalam komputer yang menghasilkan keluaran informasi.

komponen utama komputer


Komponen Utama Komputer :
  • Unit Masukan
  • Unit Keluaran
  • Unit Pemroses data
  • Unit Penyimpan data


STRUKTUR DAN FUNGSI

  • Struktur komputer adalah cara komponen – komponen komputer saling terkait dan berhubungan
  • Fungsi komputer adalah operasi masing ‑ masing komponen sebagai bagian dari struktur

STRUKTUR UTAMA KOMPUTER


1. Central Processing Unit (CPU) bisa disebut juga sebagai otak dari komputer pengontrol, yang berfungsi untuk  mengontrol operasi dan pembentuk fungsi – fungsi pengolahan.
2.Memori Utama :  sebagai penyimpan data
3. I/O : memindahkan data ke lingkungan luar atau perangkat lainnya.
4. Interconnection System : yaitu sistem yang akan menghubungkan CPU, memori utama dan I/O.

STRUKTUR CONTROL PROCESSING UNIT (CPU)


1. Control Unit :untuk mengontrol operasi CPU dan mengontrol komputer secara keseluruhan.
2. Arithmetic And Logic Unit (ALU) : untuk membentuk fungsi – fungsi pengolahan data komputer
3. Register : Penyimpanan internal bagi CPU.
4. CPU Interconnection : menghubungkan semua bagian dari CPU.

FUNGSI KOMPUTER


– Pemindahan Data
– Penyimpanan Data
– Pengolahan Data
– Kontrol

ORGANISASI KOMPUTER DAN ARSITEKTUR KOMPUTER

– Organisasi Komputer mempelajari bagian yang terkait dengan unit‑unit operasional komputer dan hubungan antara komponen sistem komputer.
contoh: sinyal kontrol, IC memori, Pemrosesan Data, dll
– Arsitektur Komputer juga mempelajari atribut‑atribut sistem komputer yang terkait agar seorang programmer dapat mengimplementasikan suatu Ide ke dalam sebuah program.
contoh: set instruksi, bahasa pemrograman, aritmetilka, teknik pengalamatan, mekanisme Input/Output.
– Matakuliah CPU Arsitektur merupakan kelanjutan dari mata kuliah Organisasi Komputer.
– Mata kuliah Organisasi komputer yang dipelajari adalah komputer secara keseluruhan.
– Mata kuliah CPU Arsitektur yang dipelajari lebih terfokus pada CPU.


Sumber: